Caption: Petugas pemadam kebakaran dari BPBD dan Babinsa Koramil 402-06/Tanjung Batu berjuang keras memadamkan kebakaran hutan di malam hari. Kondisi lapangan yang sulit dan api yang membesar menambah tantangan dalam upaya pemadaman./radarkeadilan.com
Spread the love
Post Views:2,136
Ogan Ilir, Radar Keadilan –Bencana kebakaran hutan dan lahan (karhutla) kembali melanda Kabupaten Ogan Ilir.
Peristiwa yang terjadi di Desa Tebedak, Kecamatan Payaraman, Jumat malam (4/7/2025) pukul 19.03 WIB, menghanguskan sekitar setengah hektare lahan.
Kejadian ini langsung direspons cepat oleh Babinsa Koramil 402-06/Tanjung Batu, Serka Amir Hamzah. Bekerja sama dengan tim pemadam kebakaran BPBD, petugas jalan tol, dan warga sekitar, api berhasil dipadamkan sebelum meluas.
Danramil 402-06/Tanjung Batu, Kapten Inf Ahmad Zuhdi, membenarkan peristiwa tersebut.Caption: Petugas pemadam kebakaran BPBD dan Babinsa Koramil 402-06/Tanjung Batu bersiaga di lokasi kebakaran hutan. Mereka tampak siap untuk melakukan upaya pemadaman dan pengendalian api./radarkeadilan.com
“Kebakaran di Desa Tebedak telah berhasil diatasi. Namun, hingga kini identitas pemilik lahan masih dalam penyelidikan,” ungkap Kapten Zuhdi.
Kapten Zuhdi mengimbau masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan dan segera melaporkan setiap potensi karhutla.
Kecepatan pelaporan sangat krusial untuk mencegah meluasnya kebakaran dan meminimalisir kerugian. (Red)