“Kontribusi Polri dalam mengikis kesenjangan sosial sangat kami rasakan. Bantuan ini tidak hanya membantu secara materi, tetapi juga menunjukkan bahwa Polri selalu hadir untuk masyarakat,” ungkapnya.
Dalam kesempatan yang sama, Kapolres Muba, AKBP Listyono Dwi Nugroho, S.I.K., M.H., menegaskan pentingnya sinergi antara kepolisian dan masyarakat dalam membangun daerah yang lebih baik.
“Dengan sinergitas yang berkesinambungan, insyaallah Indonesia akan segera maju, khususnya masyarakat Musi Banyuasin,” kata Kapolres.